Selasa, 23 Juni 2015

Tugas 3 Bahasa Indonesia 2 : Pengertian Ekonomi

Pengertian Ekonomi adalah, menurut bahasa yaitu berasal dari Bahasa Yunani yaitu Oikos berarti keluarga atau rumah tangga, sedangkan Nomos berarti peraturan atau aturan. Sedangkan menurut istilah yaitu manajemen rumah tangga atau peraturan rumah tangga. Pengertian Ekonomi adalah salah satu bidang ilmu sosial yang memebahas dan mempelajari tentang kegiatan manusia berkaitan langsung dengan distribusi, konsumsi dan produksi pada barang dan jasa.
Pada dasarnya, masalah ekonomi yang selalu dihadapi oleh manusia sebagai makhluk sosial dan makhluk ekonomi adalah jumlah kebutuhan manusia tidak terbasas sedangkan jumlah alat pemuas kebutuhan manusia terbatas. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi jumlah kebutuhan seseorang berbeda dengan jumlah kebutuhan orang lain, yaitu antara lain :
  • Faktor Moral
  • Faktor Pendidikan
  • Faktor Ekonomi
  • Faktor Sosial Budaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar